Selasa, 11 Februari 2014

Hacker Suriah Serang eBay & PayPal

Hacker Suriah Serang eBay & PayPal

 Ilustrasi (Foto: Reuters)

CALIFORNIA - Kelompok hakcer Suriah, Syrian Electronic Army (SEA), mengklaim melakukan serangan cyber terhadap eBay dan PayPal. Namun mereka menegaskan serangan ini bersifat 'operasi hacktivis' dan tidak menargetkan akun informasi konsumen.

SEA mengklaim dengan serangannya, mereka bisa mengganti halaman muka eBay dan PayPal di Prancis, Israel, dan Inggris dengan logo SEA. "Kami tidak menyerang untuk meretas akun orang-orang," ungkap anggota SEA, Th3 Pr0 kepada Mashable, Selasa (4/2/2014).

Th3 Pr0 mengatakan bahwa SEA 'mengganggu' manajer domain eBay, sehingga mereka bisa menutup website atau mengarahkannya ke server lain. Ia menambahkan bahwa logo SEA sempat ditampilkan di halaman eBay dan PayPal selama 30 menit.

Sayangnya Th3 Pr0 menolak menjelaskan proses serangan, dan mengatakan bahwa SEA menggunakan taktik yang lebih kuat daripada serangan biasanya. "PayPal menggunakan sejumlah besar protokol otentifikasi dan verifikasi, sehingga serangan memerlukan teknik yang jauh lebih kuat," jelas hacker tersebut.

SEA mengatakan serangan ini sebagai pembalasan atas kurangnya kehadiran eBay dan PayPal di Suriah.

Adapun pihak PayPay mengakui telah terjadi gangguan pada layanannya. "Untuk periode yang singkat, orang-orang dalam jumlah sangat terbatas yang mengunjungi halaman pemasaran PayPal dan eBay di Inggris, Prancis, dan India telah dialihkan. Masalah ini dengan cepat terdeteksi dan diselesaikan," jelas Senior Director of Global Initiatives PayPal, Anuj Nayar.

Nayar menegaskan tidak ada data dan akun konsumen yang diakses akibat masalah yang terjadi. "Kami sangat serius untuk keamanan dan privasi konsumen, serta secara aktif menyelidiki alasan di balik pengalihan sementara tersebut," tuturnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Blog Archive